Berita Terkini

KPU Sulut Paparkan Mekanisme Verifikasi Partai Politik Di Rakorwil PSI Sulut

Manado, sulut.kpu.go.id — Anggota KPU Sulut, Salman Saelangi, hadir sebagai narasumber dalam kegiatan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Utara Tahun 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, (27/11).

Kegiatan yang bertema “Peran KPU dalam Pengawasan Verifikasi Partai Politik Peserta Pemilu” diselenggarakan oleh DPW PSI Sulut di Manado Convention Center (MCC).

Pada kesempatan ini, Saelangi memaparkan materi terkait Pendaftaran dan Verifikasi Partai Politik (Parpol) Calon Peserta Pemilu Anggota DPR dan DPRD Tahun 2024, mulai dari Persyaratan Parpol menjadi peserta pemilu, Dokumen persyaratan Parpol, Mekanisme Verifikasi Administrasi dan Verifikasi Faktual (Verfak) Kepengurusan dan Keanggotaan Parpol serta Mekanisme Penyerahan Dokumen Persyaratan Perbaikan hingga Verfak Dokumen persyaratan perbaikan.

Setelah pemaparan, dilanjutkan dengan diskusi yang interaktif.

Di akhir diskusi, Saelangi menegaskan bahwa KPU Sulut berkomitmen untuk menjaga integritas, profesionalitas, dan transparansi dalam setiap tahapan penyelenggaraan pemilu. 

"komitmen tersebut menjadi fondasi penting bagi KPU Sulut dalam mewujudkan pemilu yang demokratis, inklusif, dan berkeadilan, sehingga mampu memberikan kepercayaan penuh kepada publik terhadap proses dan hasil pemilu", pungkasnya

Kegiatan itu, dihadiri jajaran pengurus DPW dan DPD PSI se- Sulut serta sejumlah tamu undangan.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 186 kali