
Rapat Evaluasi Pengelolaan Logistik Pilkada 2015
Manado,sulut.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Utara hari ini (19/4) melaksanakan Rapat Evaluasi Pengelolaan Logistik Pilkada 2015. Peserta Rakor dihadiri oleh Kabupaten/Kota se Sulawesi Utara yang diwakili oleh Sekretaris dan Kepala Sub Bagian Umum. Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Utara V.J.A. Oroh, SH., MH dan didampingi oleh Kepala Bagian Keuangan, Umum dan Logistik Drs. Djemmy Tamboto, serta Narasumber dari Biro Logistik KPU RI.
Pada kesempatan tersebut dalam sambuatan Sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Utara mengatakan bahwa Rakor ini adalah salah satu kegiatan penting dalam proses Evaluasi pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, ada 8 Kabupaten/Kota yang telah selesasi dilaksanakan. Selain itu yang menjadi bahan evaluasi bagi Satuan Kerja (Satker) di daerah yaitu evaluasi dalam tata kelola manajemen logistik, berkaitan dengan perencanaan.