
KPU Sulut Lakukan Kunjungan Kelembagaan Ke Bawaslu Sulut
Manado – sulut.kpu.go.id Untuk kelancaran dan kesuksesan Tahapan Pemilu 2024, KPU Sulut terus melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait. Kali ini, KPU Sulut melakukan kunjungan kelembagaan ke Bawaslu Sulut yang juga merupakan lembaga penyelenggara Pemilu 2024. Ketua KPU Sulut Kenly M. Poluan bersama Anggota KPU Sulut Awaluddin Umbola, Meidy Tinangon, Lanny A. Ointu, Salman Saelangi dan Sekretaris KPU Sulut Lucky F. Majanto disambut baik oleh Ketua Bawaslu Sulut Ardiles Mewoh didampingi Anggota Bawaslu Sulut Zulkifly Densi, Donny Rumagit, dan Steffen S. Linu dan Erwin F. Sumampouw serta Kepala Sekretariat Bawaslu Sulut Aldrin Christian.
Poluan menyampaikan maksud kunjungan untuk melakukan koordinasi mengenai Tahapan Pemilu 2024. Selanjutnya Poluan menegaskan kedepan koordinasi mengenai tahapan pemilu akan dilakukan secara intensif. Hal tersebut dalam rangka penguatan demokrasi kepada masyarakat.
Mewoh mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Ketua dan Anggota KPU Sulut atas kunjungannya. “Kami siap berkolaborasi dengan KPU Sulut sesuai tugas dan fungsi Bawaslu dalam mengawal tahapan pemilu serentak tahun 2024 agar berjalan lancar dan aman”, ucap Mewoh.
Turut hadir dari jajaran Sekretariat KPU Sulut yaitu Kepala Bagian Keuangan, Umum dan Logistik Meidy Malonda dan Kepala Bagian Perencanaan, Data dan Informasi Winda Tulangouw.
[ucu]